Soto Gading 1

Soto Legendaris Langganan Pejabat

Jl. Brigadir Jenderal Sudiarto No. 75, Joyosuran, Pasar Kliwon, Joyosuran, Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57156
Jam Buka: Setiap hari. 06.00 -15.00 WIB

Range Harga:
Nasi Soto Biasa/Brutu Rp 7.000
Nasi Soto Pisah Rp 11.000

Mendengar kata soto, mungkin sudah biasa bagi kita masyarakat Indonesia. Di Indonesia pun terbilang ada banyak macam soto. Namun, salah satu soto di Kota Solo ini berbeda. Mungkin bentuknya seperti soto seperti biasanya, akan tetapi soto ini mempunyai cita rasa yang khas dan berbeda dari yang lain. Soto tersebut adalah Soto Gading 1 yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudiarto no. 75 Joyosuran, Pasar Kliwon.

Yang lebih isitimewa lagi, Soto Gading 1 merupakan warung soto langganan para pejabat. Pada tahun 2015 silam, beberapa pejabat memilih untuk bersantap di warung soto ini, diantaranya Presiden Jokowi, Megawati Soekarnoputri, Surya Paloh, Wiranto, Sutiyoso serta para tokoh politik lainnya. Mungkin banyak yang bertanya, kenapa para pejabat bisa memilih Soto Gading 1 untuk dijadikan pilihan bersantap. Sebenarnya Soto Gading 1 adalah soto ayam seperti soto ayam biasanya. Akan tetapi, yang membuat Soto Gading 1 ini menonjol adalah kuah bening yang ringan karena kandungan rempahnya yang tidak begitu kuat. kaldu ayam yang kental dan sangat terasa, serta soun dan suwiran daging ayam yang akan menambah kenikmatan dari Soto Gading 1 ini.

Kelezatan Soto Gading 1 akan semakin lengkap dengan adanya berbagai lauk yang tersedia. Aneka lauk berjejer rapi di atas meja. Anda dapat memilih dengan sesuka hati. Mulai dari empal, sate uritan, sate babat, sate kikil, sate brutu,sate udang, sate usus, sate sapi, sate ayam, rempelo ati, sosis goreng, kroket, bergedel, martabak, tahu bakso, galantib, tahu, tempe dan masih banyak lagi yang pastinya akan memanjankan lidah Anda dalam menikmati kelezatan Soto Gading 1.

Aneka minuman juga tersedia di Soto Gading 1. Anda bebas memilih minuman yang akan mendampingi dalam bersantap soto, diantaranya es beras kencur, beras kencur panas, es teh, teh panas, es jeruk, jeruk panas, es sirup, es degan dan lemon tea.

Dan ternyata, warung Soto Gading 1 ini merupakan warung langganan Bapak Jokowi dari dulu. Menurut sang pemilik, Siswo Martono; Pak Jokowi merupakan pelanggan setia Soto Gading 1 sejak masih menjadi Walikota Solo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *